Muara Labuh, 20 Desember 2023 – Di Aula Kampus Widyaswara Indonesia, Yayasan Widyaswara Indonesia (Ibu Eva Suryani, S.Pi., M.M.) bersama Universitas Andalas (Unand) yang diwakili oleh Prof. Dr. rer. soz. Nursyirwan Effendi (Direktur Pascasarjana Unand) melakukan penandatanganan MoU, yang juga turut di hadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Solok Selatan (Dr. Syamsurizaldi, SIP., SE., M.M. ), Camat Sungai Pagu, Korwil Sungai Pagu serta Civitas dan Tenaga Kependidikan Kampus Widyaswara Indonesia. Adapun salah satu kesepakatan dari kerjasama ini adalah Pelaksanaan Program Studi Diluar Kampus Utama (PSDKU) Sekolah Pascasarjana Unand di Kampus Widyaswara Indonesia.
Sebagai data awal dari hasil survai yang dilakukan berdasarkan peminat program studi, lebih kurang 200 orang yang mengisi kuesioner, adapun beberapa prodi yang diminati, diantaranya S2 Manajemen, S2 Administrasi Publik, S2 Hukum dan S1 Kesehatan Masyarakat. Akan tetapi untuk pembukaan Prodi tersebut nantinya di tetapkan oleh Pihak Unand (MAP).